Pengertian Asuransi Kendaraan dan Jenisnya
Banyak jenis asuransi yang bisa Anda temui saat ini, dan salah satunya adalah asuransi kendaraan. Apabila ingin memiliki asuransi untuk kendaraan, Anda harus memahami terlebih dahulu pengertiannya secara detail. Berikut adalah uraian mengenai pengertian asuransi kendaraan.

Pengertian Asuransi Kendaraan Secara Umum
Secara umum, asuransi kendaraan diartikan sebagai jenis asuransi yang dirancang khusus untuk kendaraan. Risiko kerugian finansial yang mungkin terjadi akibat kerusakan kendaraan Anda akan ditanggung atau dialihkan ke perusahaan asuransi yang sebelumnya telah dipilih.
Penggunaan asuransi kendaraan akan memudahkan Anda dalam mengatasi kerusakan akibat kecelakaan atau penyebab lainnya. Ketika sudah memiliki asuransi untuk kendaraan, pihak penanggung atau perusahaan asuransi akan turut andil dalam perbaikan atau penggantian kendaraan Anda.
Pengertian Asuransi Kendaraan Bermotor
Adapun pengertian dari asuransi kendaraan bermotor adalah salah satu jenis produk dari asuransi yang memberikan jaminan atau perlindungan kepada pemegang polis atau tertanggung. Jaminan tersebut berlaku setiap ada kerugian atau kerusakan serta kehilangan kendaraan bermotor.
Kerusakan motor akibat benturan, tabrakan, terperosok, terbalik, maupun tergelincir dapat ditanggung oleh pihak asuransi. Selain itu, kondisi karena lain seperti kebakaran, kecurian, kerusakan, atau dampak dari perbuatan jahat orang lain juga bisa mendapatkan ganti rugi dari perusahaan asuransi kendaraan.
Pengertian kendaraan bermotor menurut UU Lalu Lintas Angkutan Jalan Nomor 14/192 pada pasal 1 ayat 7 sendiri adalah suatu kendaraan yang dapat digerakkan oleh seperangkat alat teknik yang terpasang pada kendaraan tersebut.
Jenis Asuransi Kendaraan Bermotor
Setelah memahami pengertian asuransi kendaraan pada ulasan sebelumnya, sekarang Anda bisa mempelajari mengenai jenis asuransi kendaraan bermotor.
Hal tersebut bertujuan agar Anda dapat memilih dan menentukan asuransi yang tepat untuk diambil. Berikut adalah penjelasan mengenai jenis asuransi kendaraan bermotor yang wajib Anda ketahui.
Total Loss Only (TLO)
Jenis pertanggungan asuransi kendaraan yang satu ini hanya memberikan jaminan berupa penggantian biaya apabila kendaraan mengalami kerusakan dengan biaya lebih dari 75% harga kendaraan.
Apabila Anda mengambil asuransi jenis ini dan kerusakan kendaraan tidak mencapai 75%, maka pihak asuransi tidak bisa memberikan dana pengganti atau jaminan yang dimaksudkan.
All Risk (Comprehensive)
Jenis pertanggungan asuransi all risk dapat Anda pilih karena mampu memberikan jaminan dengan segala kondisi. Asuransi All risk (comprehensive) menjamin risiko kerugian yang terjadi secara keseluruhan seperti kerugian besar maupun kecil, termasuk kehilangan kendaraan.
Meskipun kerusakan kendaraan Anda ringan akibat kecelakaan, pihak asuransi tetap akan memberikan ganti rugi yang sepadan.
Keuntungan Memiliki Asuransi Kendaraan
Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari asuransi kendaraan. Beberapa keuntungan tersebut adalah sebagai berikut.
Adanya Rasa Nyaman dan Aman Ketika Berkendara
Keuntungan yang pertama adalah adanya rasa aman saat berkendara. Anda akan merasa terlindungi dari bermacam-macam risiko kerusakan yang mungkin terjadi selama berkendara di jalan raya. Meskipun demikian, Anda tetap harus berhati-hati selama berkendara.
Keselamatan Anda dan orang lain harus menjadi prioritas utama. Memiliki asuransi bukan alasan untuk Anda dalam berkendara dengan tidak berhati-hati.
Adanya Fasilitas Tambahan
Selanjutnya, Anda akan mendapatkan fasilitas tambahan seperti mobil derek dan layanan hotline selama 24 jam ketika mengalami kecelakaan. Namun, fasilitas tambahan tiap perusahaan asuransi bisa berbeda-beda.
Meminimalisir Potensi Pengeluaran yang Membengkak
Dengan memiliki asuransi kendaraan, Anda bisa meminimalisir pengeluaran yang besar ketika terjadi kecelakaan, kehilangan, atau perbaikan kendaraan.
Ulasan tentang pengertian asuransi kendaraan beserta jenisnya di atas bisa memudahkan Anda dalam memilih asuransi kendaraan yang dibutuhkan. Jika tertarik, Anda bisa memilih salah satu produk asuransi kendaraan terbaik.